Senin, 18 Desember 2017

Cerita Tentang Logo Apple

        SEJARAH MUNCULNYA NAMA APPLE
  •  Steve Jobs menyukai Beatles sampai pada batas dimana ia mendapatkan nama apple ini dari label album mereka
  • Apel adalah buah yang sempurna
  • Mereka menginginkan sebuah nama yang muncul dekat dengan daftar alfabet
  • Apel adalah buah pengetahuan, dari cerita Adam dan Eve di kisah penciptaan
KISAH MUNCULNYA NAMA APPLE

Walaupun banyak cerita dan kisah menarik, cerita berikut ini adalah yang paling dipercaya benar mengapa apple memilih apel sebagai logo dan nama perusahannya. Nama apple didapatkan pada saat Steve Jobs bekerja di kebun buah-buahan Oregon dan ia mendapatkan nama apple dari brand ternama apel yang bernama McIntosh apples.
Dari brand apel tersebut jugalah nama Macintosh berasal. Dari kisah inilah Steve Wozniak, co-founder Apple mengatakan "semua yang terdengar menarik adalah benar." Jadi mungkin ini benar-benar asal mula mengapa Apple menggunakan apel sebagai nama dan logo mereka.

LOGO APPLE
Selama puluhan tahun sejak Apple berdiri pada tahun 1976, tentu ia telah mengalami berbagai perubahan logo. Berikut perubaha-perubahannya dan cerita di balik setiap perubahan tersebut.

      1. LAMBANG ISAAC NEWTON (THE NEWTON CREST) - 1976 SAMPAI 1976

Logo pertama Apple didesain pada tahun 1976 oleh Ronald Wayne, yang terkadang juga dikenal sebagai co-founder ketiga dari Apple.
Pada logo tersebut menggambarkan Isaac Newton duduk di bawah pohon dengan sebuah apel bergantung di atas kepalanya. Istilah di sekitar logo tersebut berkata, "Newton... Pemikiran yang terus Mengarungi Lautan Pikiran yang Aneh... Sendiri."
Akan tetapi logo tersebut lebih memberikan kesan klasik daripada modern, padahal mereka adalah perusahaan komputer. Oleh karena itu, Steve Jobs memutuskan sebuah desain ulang dibutuhkan.

2. LOGO PELANGI (THE RAINBOW LOGO) - 1976 SAMPAI 1998

Oleh karena itu, logo di atas diganti dengan cepat oeh Steve Jobs dengan desainer Rob Janoff. Yang tidak diketahui Janoff mungkin adalah desain logonya akan menjadi salah satu logo paling terkenal dan paling iconic sepanjang sejarah teknologi.

Janoff mengatakan, "gigitan" pada logo Apple digunakan agar orang-orang mengetahui bahwa ia menggambarkan apel, bukan tomat. Juga sesuai dengan kata dunia komputer (byte/bite), sesuai dengan perusahaan teknologi. Sedangkan alasan strip pelangi pada logo adalah Steve Jobs menginginkan sebuah logo yang penuh warna agar perusahaan lebih terlihat "manusiawi". 
Logo ini digunakan cukup lama, tepatnya selama 22 tahun sebelum akhirnya diubah lagi oleh Steve Jobs, kurang dari setahun sejak ia kembali ke Apple di 1997. Walaupun begitu, bentuk dari logo ini tidak mengalami perubahan. Adapun logo awal yang ditawarkan Steve Jobs adalah logo monkromatik hitam.

3. LOGO MONOCHROME - 1998 SAMPAI SEKARANG

Desain logo Apple bertahan cukup lama sampai akhirnya Steve Jobs memutuskan mengubah logo penuh warna tersebut menjadi logo dengan warna yang solid. Hal ini sesuai dengan fashion pada waktu itu yang minimalis dan mungkin untuk mengikuti zaman millenium yang baru.

Mungkin logo penuh warna (pelangi) dapat menjadi nostalgia para pengguna Mac, tetapi tentunya Steve Jobs bukanlah orang yang menginginkan rasa nostalgia pada logo Apple. Oleh karena itulah dibuat logo monochrome yang lebih fleksibel untuk me-brand produknya. Perubahan tersebut akhirnya bertahan hingga sekarang ini, dimana Apple hanya menggunakan satu warna saja unutk logonya (monokromatik, penggunaan satu warna saja).

Logo Apple sekarang ini tetap menggunakan konsep monokromatik, hanya bewarna putih.

http://www.tahupedia.com/content/show/88/Sejarah-dari-Logo-Apple

Software Yang Digunakan Untuk Membuat Desain Grafik

1. Adobe Photoshop


           Adobe Photoshop adalah sebuah software yang digunakan untuk memperbaiki dan memodifikasi gambar atau foto secara profesional baik meliputi memperbaiki  obyek yang sederhana maupun yang sulit sekalipun. Photoshop memiliki tool dan efek yang lengkap sehingga dapat menghasilkan gambar atau foto yang berkualitas tinggi. Kelengkapan fitur yang ada di dalam Photoshop inilah yang membuat software ini banyak digunakan oleh desainer grafis profesional. Dan mungkin juga sampai saat ini masih belum ada software desain grafis lain yang bisa menyamai kelengkapan fitur dalam Photoshop.

2. Adobe Illustrator
  

           Adobe Illustrator adalah Adobe Illustrator merupakan aplikasi untuk mengolah serta mengedit desain atau gambar vektor, dimana aplikasi ini dikembangkan dan dipasarkan oleh Adobe System. sepertihalnya corel dan photoshop, illustrator ini juga berfungsi sebagai alat pembuat, pendesain, pengedit gambar. Adobe Illustrator mengolah gambar berjenis vektor, dimana gambar tersebut akan tetap bagus walaupun dilakukan proses zooming atau scaling (diperbesar).

3. Corel Draw

         Corel draw adalah sebuah software / program aplikasi komputer yang rancang khusus untuk keperluan desain grafis terutama untuk keperluan editor grafik vektor. software ini dikembangkan oleh peusahaan perangkat lunak yang bernama Corel yang bermakas di Ottawa, Kanada. CorelDRAW dibuat untuk memenuhi kebutuhan pengolahan gambar, software ini banyak digunakan pada pekejaan dibidang percetakan ataupun publikasi dan perkerjaan lain yang berhubungan dengan dunia visualisasi.

4. Adobe Indesign



          Adobe InDesign adalah software yang dikeluarkan dan diproduksi perusahaan yang sama seperti adobe photoshop dan adobe Illustrator yaitu Adobe Systems. software ini biasa digunakan untuk membuat karya design seperti flyer, poster, majalah, brosur, buku, dan koran. software Ini juga mendukung ekspor ke SWF dan EPUB format untuk membuat E-book dan publikasi digital, termasuk majalah digital, dan conten yang cocok sebagai konsumsi pada komputer dan tablet. Selain itu, InDesign mendukung XML, style sheet, dan markup coding lainnya, sehingga cocok untuk mengekspor konten yang berupa teks ditandai untuk digunakan dalam format digital dan online lainnya.

5. Adobe After Effect


          Salah satu software compositing yang populer dan telah digunakan secara luas dalam pembuatan video, multimedia, film dan web. After Effects terutama dipakai dalam penambahan efek khusus seperti efek petir, hujan, salju, ledakan bom, dan efek khusus lainnya. After Effects telah membantu para praktisi perfilman Hollywood dalam menghasilkan film-film dengan efek khusus yang spektakuler. Spawn, Titanic, Deep Rising, The Jackal adalah beberapa judul film yang telah memanfaatkan potensi After Effects. Adanya kesamaan interface antara After Effects dengan keluarga Adobe yang lain seperti PhotoShop memberikan kemudahan dan kenyamanan dalam pemakaiannya. Integrasi After Effects bersama dengan PhotoShop, Illustrator, dan Premiere akan menghasilkan karya yang sebelumnya sulit dibayangkan untuk diwujudkan. Pada versi terbarunya, After Effects 6. Berbagai fitur yang lebih memudahkan bagi para profesional dalam menghasilkan efek khusus yang inovatif namun dengan tengat waktu yang terbatas.




Minggu, 05 November 2017

Aplikasi Autocad Terhadap Desain Pemodelan Grafik

TEMA : “PENGARUH PERKEMBANGAN TEKNOLOGI TERHADAP PERKEMBANGAN ILMU DESAIN PEMODELAN GRAFIK ”


PENGARUH PERKEMBANGAN APLIKASI AUTOCAD TERHADAP DESAIN PEMODELAN GRAFIK
Nama penulis :
Farah Diba Azzahra
52415481


ABSTRAK

Desain Pemodelan Grafik merupakan suatu rancangan yang akan diciptakan suatu obyek yang baru menggunakan suatu perangkat lunak yang melalui tahapan seperti membuat, menyimpan, dan memanipulasi model dan citra. Kegiatan yang biasanya berkaitan dengan grafik komputer adalah pemodelan geometris, rendering, animasi, graphic library/package, application program, dan citra.
Kata kunci : Autocad, Bidang perancangan, Software


PENDAHULUAN
Perkembangan zaman yang semakin modern dan perkembangan teknologi yang semakin canggih sekarang ini dapat kita lihat telah menjamur dimana-mana. Internet, telepon genggam, laptop, dan gadget-gadget yang tidak terhitung banyaknya. Tidak dapat kita pungkiri, kita tidak bisa lepas dari kemajuan teknologi ini, karena kemajuan teknologi ini sudah merambah dan mempengaruhi hampir di semua bidang kehidupan. Kita justru harus mampu menyesuaikan diri dengan teknologi yang ada.
Begitu juga halnya dengan bidang pendidikan. Para pelaku bidang pendidikan, baik yang dididik maupun yang mendidik harus mampu memaksimalkan teknologi-teknologi yang ada dan menggunakannya sebagai media pembelajaran. Salah satu teknologi yang dapat dimanfaatkan sebagai media pembelajaran adalah software. Software, tentu tidak asing lagi di telinga, karena sadar atau tidak kita pasti sudah sangat sering menggunakannya. Setiap kali kita menggunakan komputer atau laptop, kita pasti juga akan menggunakan software. Para pelaku bidang pendidikan yang memanfaatkan teknologi, dalam hal ini mahasiswa khususnya, pasti juga tidak terlepas dari software.


LANDASAN TEORI

Perkembangan dan sejarah desain grafis diberbagai media
Pada awalnya, media desain grafis hanya terbatas pada media-media cetak statis dua dimensi seperti buku, majalah, dan brosur. Namun, perkembangannya semakin tidak terbendung, bahkan justru merambah ke dunia multimedia (diantaranya audio dan video) Batas dimensi pun telah berubah seiring perkembangan pemikiran tentang desain. Desain grafis bisa diterapkan menjadi sebuah desain lingkungan yang mencakup pengolahan ruang.

Sejarah awal : Pelacakan perjalanan sejarah desain grafis dapat ditelusuri dari jejak peninggalan manusia dalam bentuk lambang-lambang grafis (sign & simbol) yang berwujud gambar (pictograf) atau tulisan (ideograf). Gambar mendahului tulisan karena gambar dianggap lebih bersifat langsung dan ekspresif, dengan dasar acuan alam (flora, fauna,landscape dan lain-lain). Tulisan/ aksara merupakan hasil konversi gambar, bentuk dan tata aturan komunikasinya lebih kompleks dibandingkan gambar. Belum ada yang tahu pasti sejak kapan manusia memulai menggunakan gambar sebagai media komunikasi. Manusia primitif sudah menggunakan coretan gambar di dinding gua untuk kegiatan berburu binatang. Contohnya seperti yang ditemukan di dinding gua Lascaux, Perancis.

Era Cetak : Desain grafis berkembang pesat seiring dengan perkembangan sejarah peradaban manusia saat ditemukan tulisan dan mesin cetak. Pada tahun 1447, Johannes Gutenberg (1398-1468) menemukan teknologi mesin cetak yang bisa digerakkan dengan model tekanan menyerupai disain yang digunakan di Rhineland, Jerman, untuk menghasilkan anggur. Ini adalah suatu pengembangan revolusioner yang memungkinkan produksi buku secara massal dengan biaya rendah, yang menjadi bagian dari ledakan informasi padamasa kebang kita kembali Eropa.

Pada saat ini adanya mesin cetak dan komputer juga merupakan dua hal yang secara signifikan mempercepat perkembangan penggunaan seni desain grafis hingga akhirnya diterapkan dalam dunia periklanan, packaging, perfilman, dan lain-lain. Koran, majalah, tabloid, website yang sehari-hari kita lihat adalah produk desain grafis.

Pengaruh Kebudayaan dan Teknologi dalam Membuat Desain Pemodelan

· Kebudayaan
Desainer menggunakan berbagai cara untuk menyampaikan artinya, dan sering kali memanfaatkan norma-norma budaya bersama, nilai-nilai, sejarah dan bahasa. Penggunaan simbol atau tokoh heroik dari masa lalu untuk mendukung atau mewakili sudut pandang atau kualitas tertentu. Selain itu, kebudayaan yang digunakan dalam desain pemodelan grafis secara tidak sengaja telah memberitahukan jati diri desainernya. Faktor budaya memberikan pengaruh luas dan dalam pada Desain pemodelan Grafis, misalnya pengiklan harus mengetahui peranan yang dimainkan oleh budaya, sub budaya dan kelas sosial pembeli agar dapat memuaskan keinginan dan perilaku konsumen.

· Teknologi
Desain grafis, seperti disiplin ilmu lainnya, terkait dengan teknologi di berbagai tingkatan. Teknologi mempengaruhi bagaimana desain yang diproduksi dan juga mempengaruhi perkembangan dalam gaya, seni dan masyarakat secara keseluruhan, yang pada gilirannya tercermin dalam bentuk desain. Teknologi juga menawarkan desainer berbagai media untuk proyek-proyek mereka. Teknologi menyangkut cara-cara atau teknik memproduksi, memakai, serta memelihara segala peralatan dan perlengkapan. Teknologi muncul dalam cara-cara manusia mengorganisasikan masyarakat, dalam cara-cara mengekspresikan rasa keindahan, atau dalam memproduksi hasil-hasil kesenian.

Desain pemodelan grafis dari segi interaksi manusia dan komputer

Kemampuan estetika dari desain grafis dan tipografi adalah peningkatan yang penting terhadap desain sistem manusia-komputer sebagai pengguna antarmuka menjadi lebih fleksibel dan powerfull. Bagaimanapun, hal ini belum dapat diklaim untuk menjadi media baru yang tekstual dan penampilan grafik yang diunggulkan. Jelasnya, tidak ada individu dapat diharapkan mempunyai pelatihan formal di semua bidang tersebut, walaupun permintaan cukup tinggi untuk orang dengan latar belakang multidisipliner, gabungan kemampuan sistem komputer dengan beberapa keahlian ilmu manusia.
Suatu alternatif yang lebih realistis adalah untuk menuju ke suatu kesadaran akan tingkat pemahaman menyeluruh dari subjek bidang-bidang yang relevan, mungkin dikombinasikan dengan ilmu yang khusus dalam satu bidang atau lebih. Tingkat kesadaran dari ilmu pengetahuan adalah esensi khusus untuk insinyur dan ilmuwan komputer, yang secara mendasar diharapkan mendesain antarmuka pengguna-sistem sebagai bagian dari sistem proses desain secara menyeluruh.
Interaksi computer dengan manusia atau dengan bahasa inggris dikenal dengan “human-computer interaction / HCI” merupakan ilmu yang mempelajari hubungan antara computer dengan manusia yang meliputi perancangan, evaluasi, dan juga implementasi antar muka pengguna computer agar mudah digunakan oleh manusia.
Ilmu ini berusaha untuk menemukan cara yang paling efektif untuk dapat merancang pesan secara elektronik, sedangkan interaksi manusia da computer sendiri merupakan serangkaian proses, dialog dan kegiatan yang dilakukan oleh manusia untuk berinteraksi dengan computer yang keduanya saling memberikan masukan dan umpan balik melewati sebuah antar muka untuk mendapatkan hasil akhir yang diharapkan.

Tujuan dari interaksi ini adalah agar memudahkan manusia dalam melakukan pengoperasian terhadap computer dan memperoleh beberapa umpan balik yang mereka perlukan selama mereka bekerja menggunakan computer dan juga mengharapkan agar system computer yang dirancangnya dapat bersifat akrab dan ramah dengan penggunanya (user friendly. Kita membutuhkan interaksi tersebut agar kita bisa lebih cepat untuk menyelesaikan suatu pekerjaan serta membuat waktu dalam prosesnya menjadi lebih cepat dan juga itu akan mempengaruhi biaya yang akan dikeluarkan.
.

PEMBAHASAN

Sejarah Munculnya Autocad

Computer Aided Design (CAD) merupakan salah satu cabang dari ilmu komputer grafis. Fungsi atau kegunaan dari CAD adalah sebagai alat bantu untuk merancang produk bagi perencana atau perancang dalam waktu yang relatif singkat dengan tingkat keakurasian yang tinggi. CAD yang merupakan salah satu wujud aplikasi komputer yang pada dasarnya memanfaatkan keunggulan – keunggulan dasar dari komputer itu sendiri, seperti perhitungan yang cepat dengan tingkat akurasi yang tinggi, hasil kerja dapat disimpan untuk kemudian dapat dipergunakan lagi di waktu mendatang, dapat bekerja bersama – sama dalam suatu lingkup jaringan bersama, dan masih banyak lagi keunggulan lain.
            CAD biasanya dipergunakan oleh para perencana dan perancang untuk menuangkan ide mereka dalam bentuk gambar atau model. Dalam bentuk gambar dapat berupa gambar 2dimensi (2D) dan Gambar 3 dimensi (3D) sebagai visualisasi. Apabila dalam bentuk model dapat berupa animasi dari obyek rancangan yang menvisualisasikan obyek sesungguhnya yang akan dihasilkan.
CAD dipakai dibanyak bidang terkait, terutama yang berhubungan dengan industri dan rancang bangun. CAD dipakai oleh arsitek untuk merancang bangunan atau gedung. CAD dipakai oleh insinyur teknik mesin untuk merancang produk automotif, CAD dipakai oleh insinyur teknik listrik untuk merancang skema aliran listrik, CAD dipakai oleh insinyur teknik sipil untuk membuat gambar kerja kontruksi, CAD dipakai juga oleh insinyur mikroprosessor untuk merancang chip komputer, bahkan CAD dipakai dibidang hiburan dan periklanan.
            Bagi orang teknik, dewasa ini keberadaan CAD sangat penting guna menunjang pekerjaan mereka. Kemudahan – kemudahan  yang diberikan CAD sangat menolong mereka dalam mempercepat penyelesaian pekerjaannya. Dulu, jauh sebelum CAD lahir, orang terbiasa menggunakan teknik manual untuk mengerjakan gambar, hal ini sangat menyita waktu dan hasil yang diberikan juga terkadang tidak seperti yang diharapkan. Gambar yang dihasilkan sangat tergantung pada keahlian dari drafter bersangkutan; gambar – gambar yang digambar secara manual identik dengan ketidakrapian garis, kotornya kertas gambar akibat terlalu sering disentuh oleh drafter ketika menggambar, dan jika terdapat kesalahan, gambar diperbaiki langsung dengan konsekuensi kertas gambar perlu dikerik untuk mengahapus garis yang salah, atau dapat berakibat fatal yaitu dengan menggambar ulang. Semua kelemahan penggambaran secara manual tersebut dapat diatasi oleh CAD.

Autocad
AutoCAD merupakan salah satu produk program CAD, AutoCAD dikeluarkan oleh Autodesk, Inc, sebuah perusahaan perangkat lunak raksasa Amerika yang mengkhususkan diri membuat program –program komputer grafis. AutoCAD telah menjadi suatu program yang paling banyak yang digunakan. AutoCAD sangat universal dipergunakan hampir diseluruh bidang rekayasa (engineering) yang memanfaatkan keunggulan CAD untuk menunjang pekerjaan mereka.  Kemampuan AutoCAD beradaptasi untuk disesuaikan dengan kebutuhan spesifik dari suatu bidang tertentu merupakan salah satu keunggulan yang belum dimiliki oleh program CAD sejenis.
Release pertama (versi 1.0) AutoCAD dikeluarkan pada Desember 1982, hingga saat ini (tahun 2012) Autodesk, Inc, telah melakukan banyak perilisan dan perombakan program autoCAD untuk mempermudah para drafter dalam melakukan penggambaran, perancangan, dan perencanaan gambar di bidang yang di kuasainya.

PENUTUP
 Kesimpulan
            Kecanggihan tekhnologi di era globalisasi ini telah mengalami oerkembangan yang sangat pesat. Banyak software-software baru yang diciptakan guna mempermudah kegiatan manusia dalam kehidupannya. Ini sangat berguna untuk mahasiswa terutama pada mahasiswa jurusan tekhnik khususnya tekhnik sipil. Mereka bisa mengkreasikan desain dari produk maupun gambar produk yang akan dibuat agar sesuai dengan rancangan yang diinginkan.

Saran
Aplikasi autocad ini sangat berguna untuk mahasiswa fakultas Teknik arsitektur karna untuk memudahkan dalam hal mendesain. Pada zaman modern tidak perlu lagi menggambar dengan manual.



DARTAR PUSTAKA

Senin, 02 Oktober 2017

Desain Pemodelan Grafik


Desain

Desain diartikan sebagai kerangka bentuk atau rancangan. Menurut pendapat saya desain merupakan sebuah arsitektur yang mengandung seni terapan dimana akan dirancang menciptakan suatu objek yang baru.

Pemodelan

Pemodelan adalah sebuah rancangan yang dibuat seperti nyata atau simulasi berupa model fisik dan model citra agar terbentuknya tahap sebuah objek dengan beberapa langkah pembuatannya.

Grafik

Grafik digambarkan sebagai garis, titik, tanda, dan bentuk huruf. Grafik juga didefinisikan sebagai suatu pembuatan, penyimpanan serta manipulasi model dan citra. proses didefinisikan sebagai pengungkaapan dan perwujudan dalam bentuk huruf, simbol dan gambar dengan menggunakan proses pencetakan yang didefinisikan sebagai suatu manipulasi model dan citra. Terdapat Grafik yang berkaitan dengan grafik computer yaitu proses pembuatan obyek menggunakan bantuan software komputer yang khusus dibuat untuk membantu membuat grafik computer seperti pemodelan geometris, rendering, animasi, graphic library/package, application program, dan citra.

Desain Pemodelan Grafik


Jadi, Desain Pemodelan Grafik merupakan suatu rancangan yang akan diciptakan suatu obyek yang baru menggunakan suatu perangkat lunak yang melalui tahapan seperti membuat, menyimpan, dan memanipulasi model dan citra. Kegiatan yang biasanya berkaitan dengan grafik komputer adalah pemodelan geometris, rendering, animasi, graphic library/package, application program, dan citra.


Unsur Desain Pemodelan Grafik

     1.     Garis (Line)
         
Garis adalah unsur dasar untuk membangun bentuk atau konstruksi desain. Sebuah garis adalah unsur desain yang menghubungkan antara satu titik poin dengan titik poin yang lain sehingga bisa berbentuk gambar garis lengkung (curve) atau lurus (straight).

     2.    Bentuk (Shape)
          


Bentuk adalah satu titik temu antara ruang dan massa.segala hal yang memiliki diameter tinggi dan lebar. Bentuk dasar biasanya adalah kotak (rectangle), lingkaran (circle), dan segitiga (triangle).

      3.    Tekstur (Texture)
     

Tekstur adalah unsur atau rupa yang menunjukkan rasa permukaan , yang sengaja dibuat dan dihadirkan dalam susunan untuk mencapai bentuk rupa, sebagai usaha untuk memberikan rasa tertentu pada permukaan bidang pada perwajahan bentuk pada karya seni rupa secara nyata atau semutampilan permukaan (corak) dari suatu benda yang dapat dinilai dengan cara dilihat atau diraba.

     4.    Ruang (Space)
Ruang adalah sebuah jarak dan bentuk dengan bentuk lainnya, pada desain grafik dapat dijadikan unsur untuk memberi efek estetika desain dan dinamika desain grafik.

      5.    Ukuran (Size)
      

Ukuran adalah desain yang digunakan untuk mendefinisikan besar atau kecilnya suatu objek

     6.    Warna (Color)
      

Warna merupakan salah satu daya tarik dalam Dunia Desain Grafis dan terpenting dalam obyek desain. Karena dengan warna kita membedakan sifat dari bentuk-bentuk bentuk visual secara jelas.

Prinsip Desain Pemodelan Grafik

     1.    Kesederhanaan
Kesederhanaan digunakan untuk kepentingan atau kemudahan pembaca memahami isi pesan yang disampaikan.

     2.    Keseimbangan
Keseimbangan adalah keadaan atau kesamaan antara kekuatan yang saling berhadapan dan menimbulkan adanya kesan seimbang secara visual.

     3.    Kesatuan
Kesatuan adalah suatu konsistensi dan keutuhan yang merupakan inti dari pokok   komposisi. Contohnya adalah ilustrasi.

     4.    Penekanan (aksentuasi)
Penekanan merupakan daya Tarik untuk pembaca agar pembaca mau melihat dan membaca bagian desain .

     5.    Irama (repetisi)
Irama merupakan urutan rangkaian gerak yang teratur dimana irama selalu mengikuti jalan melodi yang menjadi unsur dasar yang berhubungan pada pengulangan dari bentuk-bentuk unsur rupa.



Sejarah dan Perkembangan

(1398-1468)
penemuan teknologi mesin cetak tahun 1447, menyerupai desain Rhineland(Jerman) untuk menghasilkan anggur. merupakan penemuan revolusioner untuk memproduksi buku secara massal dan low cost.

(1851)The Great Exhibition - Diselenggarakan di taman Hyde London antara bulan Mei hingga Oktober 1851,pada saat Revolusi industri. Pameran besar ini menonjolkan budaya dan industri serta merayakan teknologi industri dan disain, dalam bangunan yang disebut dengan Istana Kristal yang dirancang oleh Joseph Paxton.

(1892)
Aristide Bruant, Toulouse-Lautrec
Pelukis post-Impressionist dan ilustrator art nouveau Prancis, Henri Toulouse-Lautrec melukiskan banyak sisi Paris pada abad ke sembilan belas dalam poster dan lukisan yang menyatakan sebuah simpati terhadap ras manusia.

(1910)
Modernisme - Symbol terkuat dari kejayan modernisme adalah mesin yang juga diartikan sebagai masa depan bagi para pengikutnya. Desain tanpa dekorasi lebih cocok dengan ´bahasa mesin´, sehingga karya-karya tradisi yang bersifat ornamental dan dekoratif dianggap tidak sesuai dengan ´estetika mesin´.

(1916)
Dadaisme - Dadaism membawa gagasan baru, arah dan bahan, tetapi dengan sedikit keseragaman. Prinsipnya adalah ketidakrasionalan yang disengaja, sifat yang sinis dan anarki, dan penolakan terhadap hukum keindahan.

(1916)
De Stijl - De Stijl adalah suatu seni dan pergerakan disain yang dikembangkan sebuah majalah dari nama yang sama ditemukan oleh Theo Van Doesburg. De Stijl menggunakan bentuk segi-empat kuat, menggunakan warna-warna dasar dan menggunakan komposisi asimetris

(1918)
Constructivism - Suatu pergerakan seni modern yang dimulai di Moscow pada tahun 1920, yang ditandai oleh penggunaan metoda industri untuk menciptakan object geometris. Constructivism Rusia berpengaruh pada pandangan moderen melalui penggunaan huruf sans-serif berwarna merah dan hitam diatur dalam blok asimetris.

(1919)
Bauhaus - dibuka pada tahun 1919 di bawah arahan arsitek terkenal Walter Gropius. Sampai akhirnya harus ditutup pada tahun 1933, Bauhaus memulai suatu pendekatan segar untuk mendisain mengikuti Perang Dunia Pertama, dengan suatu gaya yang dipusatkan pada fungsi bukannya hiasan.

(1928-1930)
Gill Sans - Tipograper Eric Gill belajar pada Edward Johnston dan memperhalus tipe huruf Underground ke dalam Gill Sans. Gill Sans adalah sebuah jenis huruf sans serif dengan proporsi klasik dan karakteristik geometris lemah gemulai yang memberinya suatu kemampuan beraneka ragam (great versatility).

(1931)
Harry Beck - Perancang grafis Harry Back ( 1903-1974) menciptakan peta bawah tanah London (London Underground Map) pada tahun 1931. Sebuah pekerjaan abstrak yang mengandung sedikit hubungan ke skala fisik. Beck memusatkan pada kebutuhan pengguna dari bagaimana cara sampai dari satu stasiun ke stasiun yang lain dan di mana harus berganti kereta.

(1950)
International Style - didasarkan pada prinsip revolusioner tahun 1920an seperti De Stijl, Bauhaus dan Neue Typography, dan itu menjadi resmi pada tahun 1950an. Grid, prinsip matematika, sedikit dekorasi dan jenis huruf sans serif menjadi aturan sebagaimana tipografi ditingkatkan untuk lebih menunjukkan fungsi universal daripada ungkapan pribadi.

(1951)
Helvetica - Diciptakan oleh Max Miedinger seorang perancang dari Swiss, Helvetica adalah salah satu tipe huruf yang paling populer dan terkenal di dunia. Berpenampilan bersih, tanpa garis-garis tak masuk akal berdasarkan pada huruf Akzidenz-Grotesk. Pada awalnya disebut Hass Grostesk, nama tersebut diubah menjadi Helvetica pada tahun 1960. Helvetica keluarga mempunyai 34 model ketebalan dan Neue Helvetica mempunyai 51 model.

(1960)
Psychedelia and Pop Art - Kultur yang populer pada tahun 1960an seperti musik, seni, disain dan literatur menjadi lebih mudah diakses dan merefleksikan kehidupan sehari-hari. Dengan sengaja dan jelas, Pop Art berkembang sebagai sebuah reaksi perlawanan terhadap seni abstrak. Gambar dibawah adalah sebuah poster karya Milton Glaser yang menonjolkan gaya siluet Marcel Duchamp dikombinasikan dengan kaligrafi melingkar. Di cetak lebih dari 6 juta eksemplar.

(1984)
Émigré - Majalah disain grafis Amerika, Émigré adalah publikasi pertama untuk menggunakan komputer Macintosh, dan mempengaruhi perancang grafis untuk beralih ke desktop publishing ( DTP). Majalah ini juga bertindak sebagai suatu forum untuk eksperimen tipografi.



Bidang Ilmu Yang Berkaitan


1.    Teknik Elektronika : Ilmu yang menyediakan teknologi kerangka kerja.

2.   Psikologi : Pengalaman psikologi menyediakan teknik evaluasi formal untuk mengukur kinerja objektif dan opini subjektif dari sistem manusia-komputer.

3.    Ergonomi :  ilmu yang mempelajari interaksi antara manusia dengan elemen-elemen lain dalam suatu system.

4.   Ilmu Bahasa : ilmu tentang Bahasa atau ilmu komputerisasi yang menjadikan Bahasa sebagai objek kajiannya.

5. Sosiologi : ilmu yang mempelajari tentang pengaruh sistem manusia-komputer padastruktur lingkungannya.

6.  Antropologi : ilmu studi dari interaksi manusia – komputer. Dimana interaksi ini dipengaruhi oleh teknologi yang ada dan berinteraksi tim dengan sistem computer.

7.  Desain grafis dan tipografi :  satu elemen yang sangat krusial dan juga merupakan  elemen yang paling sering dipakai untuk melengkapi suatu desain.


Manfaat dan Penerapan Desain Pemodelan Grafik

1.Bidang Pendidikan : digunakan untuk mempresentasikan objek-objek pada siswa secaranyata,dapat melalui power point ataupun software dll.

2.Bidang Hiburan : pada bidang ini sangat berguna misal yang sudah menggunakkan desain grafis. Mulai dari iklan, film dll.

3.Bidang Budaya : sebagai penggambaran sejarah dan nilai seni dalam budaya tersebut.

4.Bidang Perancangan : digunakan untuk mendesain suatu arsitektur bangunan,desain kendaraan dan lainnya.Menggunakan software desain grafis seperti autocad.

5.Bidang Teknologi : Desain grafis, seperti disiplin ilmu lainnya, terkait dengan teknologi diberbagai tingkatan.


Contoh Software yang Berhubungan Desain Pemodelan Grafik


Coreldraw





Adobe Photoshop












AutoCad